BB Cream, Magic Balm Etude

Seperti janjiku kemaren, aku mau buat review soal product- product yang aku pake... nha yang pertama adalah BB cream...
gambar di atas aku ambil dari blog topcharming.com .
Setelah beberapa hari lalu aku dikirimin BB cream oleh salah seorang teman dari korea , langsung aja aku cobain besoknya. Sampai hari ini, kurang lebih udah 4 hari aku make BB cream Magic Balm Etude.

hasilnya :
1. ketika dioleskan dengan kuas sangat mudah rata.
2. baunya enak, tidak menyengat seperti kebanyakan foundation
3. saat pertama dioleskan warnanya sedikit lebih terang dari warna kulit, tapi akan menyatu setelah beberapa saat.
4. setelah beberapa jam kulit akan terlihat lembut.
5. karena memang untuk kulit sensitif, kulitku tidak menunjukkan adanya tanda - tanda alergi. :D

karena kulitku berminyak, setelah 5 jam aku akan mengurangi minyak wajah dengan tissue atau kertas minyak. tapi secara keseluruhan aku suka produk ini. Untuk hasil pada flek dan pori- pori pada wajah ku masih belum ketahuan, tapi kata Erlys Cheung , one of my sista...produk BB cream pada umumnya bisa mengecilkan pori, memudarkan flek dan anti penuaan dini... :)

untuk harga, BB cream termasuk produk menengah atas. biasanya sekitar 150.000 rupiah ke atas...kalo Magic balm ini harganya kurang lebih 200 ribuan... aku cari harga ini lewat google...jadi belum tau harga pasti nya berapa karena di etude house online ga ada pasang harga.. :) buat yang tertarik, aku rekomenin banget. dalam 4 hari ini, banyak yang bilang kulitku keliatan lebih cantik dan lembut * tanpa bermaksud G.R * kekekkeke..... met nyoba  ^^

Komentar